Oke sekarang kita bahas proses log in, bagaimana cara membuat form log in dan fungsi-funsinya. Walaupun form log in sangat simple tapi sangat penting sekali, apalagi jika anda akan mengembangkan aplikasi yang digunakan oleh berbagai user. oke berikut contoh form log in sederhana :
Textbox yang atas digunakan untuk menampung nama pengguna atau username, dan textbox yang di bawah untuk menampung password, property textbox yang kedua kita isikan password char dan pilih char (*) atau boleh anda gunakan char lain (suka-suka aja sih sebenarnya, tapi umumnya yang dipake adalah *). Kemudian tambahkan satu button untuk meng-eksekusi aplikasi log in ini.
Nah setelah formnya siap sekarang kita beralih ke code view, untuk log in ini anda bisa saja menggunakan database atau tidak, kelebihannya jika anda menggunakan data base, user atau pengguna dapat dengan mudah untuk menambahkan username baru. Jika anda tidak menggunakan database alias codingbase ya setiap ada username baru anda harus siap repot menambahkan baris code baru di aplikasi anda...it's your choice ^^v.
disini ane kasih contoh menggunakan database, oke kita mulai...
double klik button [MASUK] untuk masuk ke code view vb, isikan code berikut :
Dim rs As New ADODB.Recordset 'membuat rs menjadi recordset
Dim cn As New ADODB.Connection 'membuat cn sebagai connection
Set cn = New ADODB.Connection
cn.CursorLocation = adUseClient
strkon = "Provider=SQLOLEDB.1;Password=123;Persist Security Info=True;User ID=sa;Data Source=server database anda;Initial Catalog=nama database anda"
cn.ConnectionString = strkon
cn.Open
rs.Open "SELECT * FROM user where username = '" & USERNAME.Text & "' and password = '" & PASSWORD.Text & "'", cn, adOpenDynamic, adLockOptimistic 'coba memanggil kombinasi username dan password yang dimasukkan user
If Not rs.EOF Then 'cek apakah kombinasi ada di dalam database jika ada maka status log in diaktifkan
'membuat status login aktif untuk user yang melakukan log-in
strsql = "update user" & _
"set aktif = 'true'" & _
" where username = '" & USERNAME.Text & "'"
cn.Execute strsql
Utama.Enabled = True 'menampilkan form "Utama" jika login berhasil atau apa saja yang ingin anda lakukan jika log in berhasil
Unload Me 'menutup form log in
Else
MsgBox ("kombinasi username dan password tidak cocok, coba ulangi lagi boy!"), vbInformation, "oops!" 'pesan ini akan ditampilkan jika kombinasi username dan password yang dimasukkan user tidak ada dalam database
End If
sebelumnya anda harus membuat table "user" dulu di database untuk menampung username,password dan status aktif pengguna. saya asumsikan anda sudah bisa membuat table tersebut.
Maka selesailah pembuatan aplikasi log in...simple dan mudah kan?ingat selain menggunakan metode di atas anda bisa saja membuat log in tanpa database, dengan memasukkan username dan password di dalam code anda...have fun coding ^_^v